Total Tayangan Halaman

Jumat, 12 Desember 2014

Mungkinkah ?

Saat kau berpikir semua tidak mungkin maka akan menjadi tidak mungkin
Saat kau ragu dalam melangkah, maka berat mengambil satu langkah di depan.
Ya, dari angan angan yang berkembang menjadi mimpi kecil yang harus diwujudkan.
Tak perlu mimpi yang terlalu tinggi untuk memulai
Kalo bisa dari kecil kenapa menunggu mimpi besar
Kalo bisa mulai sekarang kenapa harus nanti
Kalo bisa dari kau kenapa harus dari dia
Just do it
Saya mendengar dan saya lupa
Saya melihat dan saya ingat
Tapi dengan saya melakukan saya paham dan mengerti
Sasaran yang menyatakan bahwa kita tak hanya mendengar dan melihat mimpi orang lain
Wujudkan mimpimu
Mungkin rekanmu menganggap remeh pencapaianmu.
Tapi, coba tengok
Apakah mimpinya yang kecil sudah tercapai sebelum dia mencapai mimpi besar?
Karena saya tak yakin mimpi besar tercapai tanpa mimpi mimpi kecil
Kau lahir, dan kau merangkak, berjalan, baru berlari.
Nikmati indahnya lika liku sebuah proses
Ketika kau mengejar sesuatu yang tidak lebih penting menurut orang lain
Ketika kau menghabiskan waktu demi perwujudan dan pencapaianmu
Antara Tread off dan cost opportunity
Dan itulah sebuah proses
Yang kamu rasakan ketika orang lain belum tentu rasakan
Wujud dari sebuah pembelajaran
Dan kau akan memahami arti dari sebuah pencapaian.
Ditulis diatas harapan.

By Fita Pajak STAN 2013

0 komentar:

Posting Komentar